Sabtu, 03 Maret 2018

Pelatihan Edmodo untuk Guru Matematika SMK

Dalam rangka meningkatkan ketrampilan penggunaan IT untuk pembelajaran bagi guru Matematika SMK khususnya di wilayah Kabupaten Sleman, MGMP Matematika SMK Sleman mengadakan pelatihan Aplikasi Edmodo. Edmodo dibuat sebagai sebuah platform pembelajaran jejaring sosial untuk guru/dosen, siswa/mahasiswa, dan orang tua/wali. Kegiatan ini dilaksanakan dari tanggal 23 Februari 2018 hingga 3 Maret 2018 di SMK Muhammadiyah Prambanan, Sleman dengan diikuti 55 peserta. Bertindak selaku instruktur Tim dari SMK Muhammadiyah Prambanan.

Hari pertama kegiatan diawali dengan pembukaan yang diikuti oleh pengurus MGMP, instruktur, seluruh peserta, dan beberapa pejabat Balai Dikmen Sleman. Sukarja, S.Pd, M.Pd selaku Kepala Balai Dikmen Sleman dan Ibu Dra Sri Rahayu, M.Pd membuka secara resmi kegiatan pelatihan. Setelah sesi pembukaan selesai, peserta mengikuti materi pertama pelatihan yaitu pengenalan fitur-fitur dan pembuatan akun di Edmodo

Jumat, 19 Januari 2018

Soal Ujicoba UNBK K3SK DIY 2018

Berikut ini adalah soal-soal yang diujikan pada Ujicoba UNBK SMK Tahun 2018 yang diselenggarakan oleh K3SK DIY pada tanggal 9-11 Januari 2018.

Matematika Teknik A (disini)
Matematika Teknik B (disini) 
Matematika Bismen A (disini) 
Matematika Bismen B (disini)
Matematika Parsen A (disini) 
Matematika Parsen B (disini)  

Selasa, 22 Agustus 2017

Peringkat dan Capaian PISA Indonesia Mengalami Peningkatan

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) merilis pencapaian nilai Programme for International Student Assessment (PISA), Selasa 6 Desember 2016, di Jakarta. Release ini dilakukan bersama dengan 72 negara peserta survei PISA. Hasil survei tahun 2015 yang di release hari ini menunjukkan kenaikan pencapaian pendidikan di Indonesia yang signifikan yaitu sebesar 22,1 poin. Hasil tersebut menempatkan Indonesia pada posisi ke empat dalam hal kenaikan pencapaian murid dibanding hasil survei sebelumnya pada tahun 2012,  dari 72 negara yang mengikuti tes PISA.

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mengungkapkan, peningkatan capaian anak-anak kita patut diapresiasi dan membangkitkan optimisme nasional, tapi jangan lupa masih banyak PR untuk terus meningkatkan mutu pendidikan karena capaian masih di bawah rerata negara-negara OECD. Bila laju peningkatan capaian ini dapat dipertahankan, maka pada tahun 2030 capaian kita akan sama dengan rerata OECD.

PISA merupakan sistem ujian yang diinisasi oleh Organisation for Economic Cooperation and Development (OECD), untuk mengevaluasi sistem pendidikan dari 72 negara di seluruh dunia. Setiap tiga tahun, siswa berusia 15 tahun dipilih secara acak, untuk mengikuti tes dari tiga kompetensi dasar yaitu membaca, matematika dan sains. PISA mengukur apa yang diketahui siswa dan apa yang dapat dia lakukan (aplikasi) dengan pengetahuannya. Tema survei digilir setiap 3 tahun, tahun 2015 fokus temanya adalah kompetensi sains.

Sabtu, 15 Juli 2017

Bimtek Kurikulum 2013 bagi Guru Sasaran Jenajang SMK

Pada hari Senin sampai dengan Sabtu yang bertepatan tanggal 3 s.d 8 Juli 2017 bertempat di SMK N 2 Depok, telah diselenggarakan kegiatan Bimtek Kurikulum 2013 bagi Guru Sasaran jenjang SMK oleh Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan Yogyakarta (LPMP Jogja). kegiatan tersebut diselenggarakan dalam rangka mempersiapkan implementasi Kurikulum 2013 bagi Guru Sasaran pada Tahun Pelajaran 2017/2018.
Kegiatan Bimtek K-13 dihadiri kurang lebih 23 Sekolah swasta di Kabupaten Sleman dengan masing-masing Sekolah mendelegasikan 11 perwakilan dari setiap mata pelajaran berbeda, yaitu: Pendidikan Agama dan Budi Pekerti, PPKn, Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris, Seni Budaya, Sejarah, PJOK, Kelompok keahlinan C1, C2, dan C3.

Selasa, 21 Maret 2017

Menebak Bilangan Rahasia dengan Dua Angka Sembarang

Berikut ini adalah salah satu permainan matematika sederhana yang seolah-olah menunjukkan kemampuan kita membaca pikiran orang lain. Kali ini, kita bisa menebak angka yang disembunyikan orang lain setelah dia menyebutkan angka tertentu. Ikuti langkah berikut

Apa yang kita katakan
Apa yang orang lain lakukan
Tuliskan 2 digit bilangan/ puluhan
23
Jumlahkan
2 + 3 = 5
Dua digit/ puluhan dikurangi hasil penjumlahan
23 – 5 = 18
Coretlah salah satu hasil pengurangannya
1 8 (misalnya 8)
Sebutkan digit yang tidak dicoret
1

Kita bisa mengetahui hasilnya adalah 8, mengapa demikian? Karena disini berlaku rumus
Digit yang dicoret + digit yang disebutkan = 9.
Kalau masih belum yakin silahkan dicoba dengan angka lainnya seperti 10, 20, atau 99 asalkan bukan 2 digit yang tidak bernilai puluhan seperti 01, 02 dan seterusnya.

Sabtu, 03 Desember 2016

Pelatihan GeoGebra untuk Guru SMK Sleman

Abstrak, sulit dipahami dan kurang bersinggungan dengan kehidupan sehari-hari. Anggapan inilah yang sering muncul dalam benak para siswa dan bahkan masyarakat umum ketika mendengar kata “Matematika”. Tidak bisa dipungkiri bahwa di dalam matematika penggunaan angka, simbol (Yunani), grafik, gambar, aturan, logika dan kalimat cerita terkumpul semua. Butuh berbagai kombinasi metode dan media untuk mengajarkan matematika sesuai dengan topik pembahasannya. Ada kalanya pembelajaran matematika menggunakan praktik pengukuran di lapangan, penggunaan media komputer, alat peraga, atau cukup duduk dalam ruangan tapi terus-menerus mengerjakan soal (drill).

Rabu, 23 November 2016

Aplikasi Bola Memantul (Deret Geometri Tak Hingga)

Aplikasi ini bermanfaat untuk membantu dalam kegiatan belajar mengajar khususnya Deret Geometri Tak Hingga. Sering dijumpai persoalan menentukan jarak lintasan bola yang memantul terus menerus. Dengan aplikasi ini jarak tiap pantulan dapat dihitung sampai pantulan tak terhingga. Semoga bermanfaat. (Margono, S.Pd guru SMK Negeri 1 Kalasan). Unduh disini